Dalam mempersiapkan ujian,siswa harus menyicil untuk meringkas materi-materinya,dengan meringkas materi siswa bisa membaca materi ujian dengan mudah dan juga bisa membaca materinya ulang saat ada waktu luang/diberi waktu belajar dahulu sebelumnya ujian,kemudian menulis hal-hal yang penting ketika guru menjelaskan karena biasanya soal ujian yang keluar tidak hanya dari materi yang diberikan saja,tetapi bisa dari penjalasan yang diberikan oleh guru dan juga dengan menulis apa yang disampaikan guru,terkadang itu juga sudah berupa ringkasan dari materi yang diberikan oleh guru.Siswa juga biasanya diberikan kisi kisi tentang apa yang akan keluar di ujian itu,jadi dari jauh-jauh hari siswa sudah bisa mengingat tentang materi materi yang berada di kisi-kisi itu dan bisanya soal ujian pun keluar dari kisi kisi.
Siswa juga bisa mencoba soal-soal yang berhubungan dengan materi ujiam,soal soal ini bisa didapatkan diinternet juga.Sistem kebut semalem sangat tidak disarankan karena bagaimana pun belajar itu harus dipahami bukan diingat tetapi beda lagi jika ujiannya Matematika,Matematika itu hanya perlu banyak berlatih,rumus bukanlah hal perlu untuk dihafalkan.Belajar tidak perlu diingat karena jika kita meghafalkan/mengingatnya kadang malah jadi lupa saat sudah ada soal ujiannya dan ada satu hal lagi ketika kita berusaha menghafalkan materi yang sangat banyak dan kita tidak bisa menghafalnya kita sendiri akan stress tetapi beda hal jika siswa memahaminya secara perlahan.
Dalam mempersiapkan ujian kita perlu untuk menyiapkan alat tulis jauh jauh hari agar saat hari ujian tidak ada alat tulis yang kelupaan,kemudian menjaga kesehatan karena jika kesehatan kita tidak dijaga maka kita bisa saja saat masa ujian kita malah tidak mengikutinya dan mengikuti ujian susulan.
0 komentar:
Posting Komentar